Pembersihan karpet yang menyeluruh memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan di rumah Anda. Apalagi banyak keluarga memilih menghabiskan waktu di dalam ruangan pada musim gugur dan musim dingin, sehingga menjaga lingkungan dalam ruangan tetap sehat adalah kunci untuk membuat semua orang merasa baik.
Menggunakan layanan cuci karpet profesional untuk membersihkan karpet dari debu dan bulu yang menempel memberi anda ketenangan pikiran bahwa rumah menjadi bersih dan sehat. Namun, hal ini hanya akan terjadi apabila anda memilih pembersih karpet yang aman.
Beberapa layanan jasa pembersih menggunakan bahan kimia keras yang mungkin tidak Anda inginkan berada dekat anak-anak dan hewan peliharaan. Jasa pembersih lain membiarkan karpet lembab untuk waktu yang lama, sehingga mengundang jamur. Penting untuk mengetahui dengan tepat apa yang mau dicari dari jasa pembersih karpet untuk memastikan Anda membuat pilihan yang paling aman dan sehat untuk keluarga Anda.
Kualitas Jasa pembersih karpet yang aman
Jasa pembersih karpet yang aman dan efektif memiliki tiga karakteristik utama. Pertimbangkan hal tersebut untuk membantu mencari jasa pembersih karpet profesional agar tidak tersesat dalam jargon industri apa pun atau terpikat oleh janji yang tidak jelas.
Solusi pembersih yang aman untuk keluarga dan lingkungan.
Kami merekomendasikan untuk mengadakan riset saat mengevaluasi mitra jasa pembersih karpet. Paling aman adalah mempercayakan kebutuhan pembersihan karpet hanya kepada mitra yang menggunakan formula pembersih yang bebas dari deterjen, enzim, pelarut dan wewangian. Jasa pembersih karpet harus transparan dan terbuka tentang bahan-bahan dalam larutan pembersih mereka dan apakah aman untuk digunakan di sekitar keluarga dan hewan peliharaan Anda.
Di Chem-Dry, kami mengetahui betapa pentingnya hal ini bagi keluarga. Anda dapat yakin bahwa larutan pembersih yang kami gunakan sebagai bagian dari proses Hot Carbonating Extraction kami, yang disebut The Natural® aman untuk manusia, hewan, dan kehidupan akuatik. Selain itu, mematuhi persyaratan udara bersih, dan semua bahannya dapat ditemukan di dalam daftar FDA G.R.A.S.
Waktu Pengeringan singkat dan hanya menggunakan sedikit air.
Jamur dapat berkembang di karpet dengan cepat apabila dibiarkan basah terlalu lama, hal ini membuat karpet kembali kepada kondisi awal tidak sehat. Jika mitra jasa pembersih karpet menginformasi bahwa karpet membutuhkan waktu pengeringan beberapa jam, rumah anda bisa berakhir dengan karpet yang berbau apek dan kualitas udaranya sama sekali tidak sehat karena telah ditumbuhi jamur.
Secara umum, layanan pembersihan uap cenderung membutuhkan waktu pengeringan yang lama karena menggunakan banyak air. Sebaliknya, metode Hot Carbonation yang diterapkan oleh teknisi Chem-Dry hanya menggunakan sebagian kecil dari jumlah air dan hal ini membuat karpet bersih, cepat kering, dan siap digunakan dalam hitungan jam.
Pembersihan menyeluruh yang mengangkat kotoran dari dasar.
Selain aman, cara membersihkan karpet juga harus efektif. Dengan begitu, anda mengetahui bahwa kotoran atau debu yang menempel pada serat dasar karpet akan mudah dihilangkan. Selain itu, pembersihan yang aman dan efektif tidak akan meninggalkan residu pada karpet yang membuat karpet menjadi lebih cepat kotor. Tujuannya adalah untuk membersihkan karpet secara mendalam agar tetap bersih lebih lama.
Dengan Teknologi karbonasi, anda tidak perlu kawatir karpet menjadi magnet menarik debu kotoran setelah selesai di cuci, atau masih terdapat sisa kotoran di dasar serat karpet yang tidak tersentuh. Karena proses kami menggunakan serbuk Natural berkarbonasi, yang efektif dalam menguraikan serta mengangkat debu kotoran ke permukaan sehingga mudah dibersihkan. Bahan pembersih yang kami gunakan bebas detergen sehingga tidak lengket, atau meninggalkan residu sisa sabun.
Mulailah dengan pembersihan karpet yang aman dan efektif dari Chem-Dry! Yang perlu Anda lakukan hanyalah menghubungi CHEM-DRY untuk terhubung dengan teknisi berpengalaman kami di tempat anda.
Dikutip dan di terjemahkan dari https://www.chemdry.com/blog/is-carpet-cleaning-safe